Connect with us

Berita

Gorontalo Siap Swasembada! Bupati Sofyan Dukung Penuh Tanam Jagung Serentak 2025

Published

on

Bupati Gorontalo H. Sofyan Puhi bersama jajaran Forkopimda mengikuti kegiatan Zoom Meeting “Tanam Jagung Serentak Kuartal IV” yang digelar secara nasional. (Foto: Humas Pemda Kabgor)

SAMUDRANEWS.ID -Bupati Gorontalo H. Sofyan Puhi bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti kegiatan Zoom Meeting “Tanam Jagung Serentak Kuartal IV” yang dilaksanakan secara nasional pada Rabu (8/10/2025).

Kegiatan tersebut berpusat di Gedung Ketahanan Pangan Polri, Kecamatan Limboto, dan menjadi bentuk sinergi antara Polri, Kementerian Pertanian, serta Badan Pangan Nasional dalam memperkuat program swasembada pangan nasional.

Dalam kesempatan itu, Bupati Sofyan menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Gorontalo mendukung sepenuhnya gerakan tersebut sebagai bagian dari strategi nasional meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan petani di daerah.

“Ketahanan pangan adalah bagian dari ketahanan nasional. Pemerintah Kabupaten Gorontalo siap mendukung upaya bersama ini untuk meningkatkan produktivitas dan kemandirian pangan masyarakat,” ujarnya.

Bupati juga menyoroti pentingnya konsistensi dalam menjaga sektor pertanian agar menjadi pilar utama ekonomi daerah. Ia menekankan bahwa ketahanan pangan bukan hanya urusan produksi, tetapi juga komitmen bersama dalam menjaga stabilitas nasional.

“Kita dorong pertanian berkembang dengan baik, agar kesejahteraan masyarakat semakin meningkat,” tutupnya.

Gerakan tanam jagung serentak ini diharapkan mampu mendorong semangat petani di Kabupaten Gorontalo untuk terus berinovasi, memperluas lahan produktif, serta meningkatkan hasil panen. Pemerintah daerah pun berkomitmen untuk terus memberikan pendampingan, baik dari sisi teknologi pertanian maupun dukungan sarana dan prasarana.

Trending