Connect with us

Berita

Pj. Sekda Gorontalo Emosi Saat Dimintai Keterangan Dugaan Pemalsuan Dokumen

Published

on

Ketua Tim Pemeriksa, Mohamad Trizal Entengo, yang juga menjabat sebagai Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo.

SAMUDRANEWS.ID – Ketua tim pemeriksa kasus dugaan pemalsuan dokumen yang diduga melibatkan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Safwan Bano, serta mantan Kepala Dinas Pertanian, Rahmat Pomalingo, terlihat emosi ketika dimintai keterangan oleh wartawan.

Mohamad Trizal Entengo, yang juga menjabat sebagai Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Kabupaten Gorontalo, menunjukkan ekspresi kesal saat diwawancarai. Raut wajahnya tampak memerah ketika menanggapi isi pemberitaan sebelumnya.

Ia mengungkapkan bahwa dirinya telah menjelaskan secara mendetail terkait proses pemeriksaan terhadap dugaan pemalsuan dokumen yang menyeret dua pejabat daerah tersebut.

“Saya saat diwawancara saya jelaskan panjang lebar, tapi saya dibilang tidak transparan,” ucapnya dengan nada tinggi dan wajah memerah, Senin (21/4/2025).

Salah satu wartawan yang hadir mencoba menjelaskan bahwa isi berita telah disesuaikan dengan hasil rekaman wawancara. Namun, Trizal tetap tidak menerima penjelasan tersebut.

Ia menegaskan bahwa semua informasi sudah disampaikan secara lengkap sesuai dengan prosedur, sebelum akhirnya masuk ke mobil dinas dan meninggalkan lokasi.

Sebelumnya, diberitakan dugaan ketidak seriusan dan tidak transparannya tim pemeriksa pada kasus dugaan pemalsuan dokumen.

Ketua Tim Pemeriksa, Trizal Entengo menyatakan sampai saat ini belum ada perkembangan yang bisa dilaporkan kepada publik terkait pemeriksaan dugaan pemalsuan tersebut.

Meski tim telah dibentuk hampir satu bulan, Trizal mengaku belum bisa menyampaikan apa pun terkait progres penanganan kasus tersebut.

“Saya belum bisa komentar apa-apa. Soal data pemeriksa belum ada di saya, nanti saya cek di BKPSDM. Karena Kita pengumpulan data dulu, saya belum tau saya belum cek lagi,” katanya saat diwawancarai media, Kamis (17/4/2025).

“Jadi saya belum bisa gambarkan bagaimana progresnya, nanti sudah ada informasinya nanti saya sampaikan,” tabdasnya.

Penulis Khalid Moomin

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending